Laman

Selasa, 21 Februari 2012

URGENSI ILMU DALAM PERSPEKTIF ISLAM

URGENSI ILMU

DALAM PERSPEKTIF ISLAM

Oleh : Drs. H. Imam Gozali, MpdI

(di sampaikan di Masjid jami' Al Amin Jum'at tgl: 02-03-2012)

i

الْحَمْدَ لله رب العا لمين َنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ، وَنَعُوْذُه مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ الله فَلَا مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلَا هَادِيَ لَهُ، أَشْهَدُ أَنْ لَا إله إلا الله وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.

اللهم صل على سيدنا ومولنا محمد وعلى اله واصحا به اجمعين ( اما بعد) فيا ايها المسلمون رحمكم الله اوصيكم ونفسى بتقوا الله: كما قا ل الله فى القرءن العظيم : اعوذ با الله من الشيطا ن الر جيم بسم الله الرحمن الر حيم
يَاأَيُّهاَ الَّذِينَ ءَامَنُوا اتَّقُوا الله حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُم مُّسْلِمُونَ

Ma'asyiral Muslimin A'azzakumullah

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Alloh swt atas segala nikmat dan hidayahnya, sehingga kita dapat melangkahkan kaki kita ke masjid yang mulia ini untuk menunaikan ibadah sholat jum’at secara berjama’h.

Sholawat salam semoga Alloh swt limpahkan kepada junjungan kita nabiyulloh Muhammad saw, kepada keluarga beliau dan para sahabat beliau.

Ma'asyiral Muslimin A'azzakumullah

Marilah kita tingkatkan kualitas ketakwaan kita kepada Alloh swt dengan menjalankan segala perintah Alloh swt dan menjahui segala larangan Alloh swt.

Sidang Jum’at yang Dirahmati Allah

Pastinya kita memiliki pemahan bahwa perintah Allah Subhanahu Wata'ala sangatlah banyak sekali, sebagaimana laranganNya pun begitu banyak. Dan tidaklah Allah memerintahkan kita kepada sesuatu melainkan karena ada kemaslahatan bagi kita padanya, sebagaimana Dia tidak melarang kita dari sesuatu, kecuali karena ada kemudaratan padanya. Oleh sebab itu, mengetahui perintah dan larangan adalah suatu keniscayaan, sehingga kita bisa meraih segala kemaslahatan karena menunaikan perintahNya dan kita dapat menghindari segala kemudaratan dengan menjauhi laranganNya. Dan semua itu tidak akan tercapai kecuali dengan menuntut ilmu. Dengan ilmu, seseorang bisa membedakan mana perintah sehingga ia bisa melaksanakannya, dan mana yang merupakan larangan sehingga ia dapat menjauhinya. Maka tidaklah mungkin bagi kita untuk menjadi hamba Allah yang taat apabila kita bodoh akan syariat. Bagaimana mungkin kita dapat menggapai surga sedangkan kita tidak tahu bagaimana caranya. Untuk itulah kemudian Allah Subhanahu Wata'ala dan RasulNya Sallallahu 'Alahi Wasallam mewajibkan kita untuk menuntut ilmu. Dalam salah satu hadits shahih, Rasulullah Sallallahu 'Alahi Wasallam pernah bersabda :


طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ.

"Menuntut ilmu adalah wajib bagi setiap Muslim." (HR. Ibnu Majah, no. 224).

Bahkan lebih dari itu, ilmu adalah kebutuhan kita sebagai jalan menuju surga. Rasulullah Sallallahu 'Alahi Wasallam bersabda :


مَنْ سَلَكَ طَرِيْقًا يَلْتَمِسُ فِيْهِ عِلْمًا سَهَّلَ الله لَهُ بِهِ طَرِيْقًا إِلَى الْجَنَّةِ

"Barangsiapa yang menempuh jalan untuk menuntut ilmu, maka Allah mudahkan baginya jalan menuju surga." (HR. Muslim, no. 2699).

Kaum Muslimin Hafizhakumullah

Sungguh teramat beruntung orang yang memiliki ilmu yang luas, sehingga ia mampu berbuat lebih baik, lebih benar, dan lebih banyak daripada yang lain. Sebaliknya, orang yang kurang ilmu, maka ia akan sering kali salah dalam ucapan maupun perbuatannya. Maka, menjadi sebuah kewajiban bagi setiap manusia yang ingin bahagia dunia dan akhirat untuk senantiasa menuntut ilmu.

Dalam salah satu hikmahnya, imam asy-Syafi'i rahimhullah pernah bertutur :


مَنْ أَرَادَ الدُّنْيَا فعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ وَمَنْ أَرَادَ الْآخِرَةَ فعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ.

"Barangsiapa yang menginginkan kesuksesan dunia maka dia harus memiliki ilmu, dan barangsiapa yang menginginkan kebahagiaan di akhirat maka ia juga harus berilmu." (Majmu’ Syarh al-Muhadz-dzab, karya an-Nawawi dan Mawa'izh al-Imam asy-Syafi’i, karya Shalih Ahmad asy-Syami).

Banyak sekali dampak yang akan dirasakan jika seseorang kurang ilmu. Di antaranya, ia bisa bertindak salah. Karena itu, kalau kita ragu, tidak mengetahui sebuah perkara secara jelas, maka bertanyalah, agar jangan sampai bertindak keliru. Rasulullah Sallallahu 'Alahi Wasallam bersabda :


إِنَّمَا شِفَاءُ الْعِيِّ السُّؤَالُ.

"Sesungguhnya obat kebodohan hanyalah bertanya." (HR. Abu Dawud, no. 336 dan Ibnu Majah, no. 572).

Mengapa ada orang yang akhlak dan bicaranya sangat bagus? Hal itu bisa terjadi karena ilmu yang dikuasainya sangat dalam, wawasannya luas, dan pengalamannya banyak. Akibatnya, setiap dia bertindak dan berkata, selalu baik dan benar, meski kadang kala terlihat kecil.

Sedangkan orang yang kurang ilmu, cirinya adalah bila bicara sepanjang apa pun, tidak ada hal yang bermanfaat yang dibicarakannya. Seorang ayah, misalnya, kalau kurang ilmu, wawasan, dan pengalamannya, maka dalam mendidik anak cenderung akan lebih sering marah, karena pilihan tindakan yang bijak terbatas. Berbeda dengan orang yang sebaliknya, ia akan memilih tindakan yang terbaik, dengan cara terbaik agar tidak ada siapa pun yang terluka oleh perkataan dan sikapnya.

Demikian pula halnya dalam beribadah, orang yang berilmu akan dapat merealisasikan kehidupan yang sementara ini agar memiliki nilai ibadah kepada Allah Subhanahu Wata'ala. Dia mengetahui mana amal perbuatan dan ucapan yang harus didahulukan dan mana yang mesti dikesampingkan, sebagaimana dia mengetahui apa saja yang harus dilakukan dan apa saja yang harus ditinggalkan. Keleluasaan hidup hanyalah bagi orang yang beriman dan berilmu. Bukankah Allah Subhanahu Wata'ala telah berjanji akan meninggikan orang yang beriman dan berilmu di antara manusia beberapa derajat?


يَرْفَعِ اللهُ الَّذِينَ ءَامَنُوا مِنكُمْ وَالَّذِينَ أُوتُوا الْعِلْمَ دَرَجَاتٍ وَاللهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرُُ

"Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan." (Al-Mujadilah: 11).

Hadirin yang Dimuliakan Allah

Inilah beberapa poin penting yang bisa saya sampaikan, semoga menjadi pendorong semangat bagi orang-orang yang bercita-cita mulia meraih kejayaan dunia dan akhirat.

Semoga kita tidak terlena dalam gelimang kebodohan, karena kebodohan adalah lambang kejumudan dan jalan kebinasaan.

Carilah ilmu selama hayat masih dikandung badan; karena yang mencari saja belum tentu mendapatkan, apalagi yang tidak mencari. Yang mendapatkan belum tentu bisa paham, apalagi yang tidak mendapatkan. Yang telah paham belum tentu bisa mengamalkan, apalagi yang tidak paham. Dan yang mengamalkan pun belum tentu bisa tepat dan benar, apalagi yang tidak mengamalkan. Artinya: Orang yang jauh dari ilmu, maka ia sangat jauh dari kebenaran dalam beramal.

Jika kita ingin sukses dan bahagia di dunia maupun di akhirat kelak, maka janganlah ada yang menghalangi kita untuk segera mencari dan mencari ilmu, karena ia adalah jalan yang menyam-paikan kita kesana.

اَلْحَمْدُ لله الَّذِيْ أَرْسَلَ رَسُوْلَهُ بِالْهُدَى وَدِيْنِ الْحَـقِّ لِيُظْهِرَهُ عَلَى الدِّيْنِ كُلِّهِ وَلَوْ كَرِهَ الْمُشْرِكُوْنَ
أَشْهَدُ أَنْ لَا اله إِلاَّ الله وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ الله
قَالَ الله تعالى :(( يَاأَيُّهاَ الَّذِينَ ءَامَنُوا اتَّقُوا الله حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُم مُّسْلِمُونَ ))
اللهم صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى أله وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ.
أَمَّا بَعْدُ:

إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَآأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا

اللهم صَلِّ عَلَىسيد نا مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِ سيد نا مُحَمَّدٍ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى سيد نا إِبْرَاهِيْمَ، وَعَلَى آلِ سيد نا إِبْرَاهِيْمَ، إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ. اللهم بَارِكْ عَلَىسيد نا مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِ سيد نا مُحَمَّدٍ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى سيد نا إِبْرَاهِيْمَ، وَعَلَى آلِ سيد نا إِبْرَاهِيْمَ، إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ.
اللهم اغْـفِـرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْـفِـرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُونَنَّ مِنَ الْخَاسِرِيْنَ، رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

عبادالله ان الله يءمركم با لعدل والا حسان وايتا ءذالقرب وينهى عن الفخشاء والمنكر واليغى يعذكم ولذكر الله اكبر

Minggu, 12 Februari 2012

KARYA ILMIYAH TQM DI MTs BREBES

IMPLEMENTASI KONSEP TQM DALAM PENDIDIKAN

MELALUI MADRASAH MODEL

(Studi pada MTsN MODEL di Brebes Jawa Tengah)

TESIS

Diajukan sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Memperoleh Gelar Magister Pendidikan Islam

Pada Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Oleh;

IMAM GOZALI

NIM: 505910074

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SYEKH NURJATI

CIREBON

2012

IMPLEMENTASI KONSEP TQM DALAM PENDIDIKAN

MELALUI MADRASAH MODEL

(Studi pada MTsN MODEL di Brebes Jawa Tengah)

TESIS

Diajukan Oleh

IMAM GOZALI

NIM: 505910074

Telah disetujui pada tanggal 15 Januari 2012

Pembimbing I,

Prof. Dr. H. Abdus Salam Dz. MM

Pembimbing II,

Dr. H. Ahmad Asmuni, MA

PROGRAM PASCASARJANA

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SYEKH NURJATI

CIREBON

2012

IMPLEMENTASI KONSEP TQM DALAM PENDIDIKAN

MELALUI MADRASAH MODEL

(Studi pada MTsN MODEL di Brebes Jawa Tengah)

Diajukan Oleh

IMAM GOZALI

NIM: 505910074

Telah diujikan pada tanggal 07 Februari 2012

dan dinyatakan memenuhi syarat untuk memperoleh gelar

Magister Pendidikan Islam (MPdI)

Cirebon, 11 Februari 2012

Dewan Penguji:

Ketua/Anggota

Prof. Dr. H. Jamali Sahrodi, MAg.

Sekretaris/Anggota

Dr. H. Ahmad Asmuni, MA

Pembimbng/Penguji II

Prof. Dr. H. Abdus Salam Dz. MM

Pembimbing/Penguji III

Dr. H. Ahmad Asmuni, MA

Penguji I

Direktur,

Prof. Dr. H. Jamali Sahrodi, MAg.

PERNYATAAN KEASLIAN

Bismillahirrahmanirrahim,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Imam Gozali

NIM : 505910074

Program Studi : Manajemen Pendidikan Islam

Menyatakan bahwa tesis ini secara keseluruhan adalah benar-benar hasil penelitian saya sendiri, kecuali pada bagian-bagian yang dirujuk sumbernya, dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Pernyataan ini dibuat dengan sejujurnya dan dengan penuh kesungguhan hati, disertai kesiapan untuk menanggung segala resiko yang mungkin diberikan, sesuai dengan peraturan yang berlaku apabila di kemudian hari ditemukan adanya pelanggaran terhadap etika keilmuan, atau ada klaim terhadap keaslian karya saya.

Cirebon, 15 Januari 2012

Yang menyatakan,

Materai 6000

Imam Gozali

NIM: 505910074

Prof. Dr. H. Abdus Salam Dz. MM.

Program Pascasarjana

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon

NOTA DINAS

Lamp : 5 eksemplar

Hal : Penyerahan Tesis

Kepada Yth.

Direktur Program Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Di

CIREBON

Assalamu`alaikum wr. wb.

Setelah membaca, meneliti dan merevisi seperlunya, kami berpendapat bahwa tesis saudara Imam Gozali NIM: 505910074 berjudul: Implementasi Konsep TQM Dalam Pendidikan Melalui Madrasah Model: Studi Pada MTsN Model Di Brebes Jawa Tengah telah dapat diujikan.

Bersama ini Kami kirimkan naskahnya untuk segera dapat diujikan dalam sidang ujian tesis Program Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Atas perhatian Saudara, saya sampaikan terima kasih.

Wassalamualaikum wr. wb.

Cirebon, 15 Januari 2012

Pembimbing I,

Prof. Dr. H. Abdus Salam Dz. MM.

Dr. H. Ahmad Asmuni, MA

Program Pascasarjana

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon

NOTA DINAS

Lamp : 5 eksemplar

Hal : Penyerahan Tesis

Kepada Yth.

Direktur Program Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Di

CIREBON

Assalamu`alaikum wr. wb.

Setelah membaca, meneliti dan merevisi seperlunya, kami berpendapat bahwa tesis saudara Imam Gozali NIM: 505910074 berjudul: Implementasi Konsep TQM Dalam Pendidikan Melalui Madrasah Model: Studi Pada MTsN Model Di Brebes Jawa Tengah telah dapat diujikan.

Bersama ini Kami kirimkan naskahnya untuk segera dapat diujikan dalam sidang ujian tesis Program Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Atas perhatian Saudara, saya sampaikan terima kasih.

Wassalamualaikum wr. wb.

Cirebon, 15 Januari 2012

Pembimbing II,

Dr. H. Ahmad Asmuni, MA

ABSTRAK

Imam Gozali: Implementasi Konsep TQM Dalam Pendidikan Melalui Madrasah Model: Studi Pada MTsN Model Di Brebes Jawa Tengah

Saat ini, kondisi sebagian besar madrasah menghadapi banyak masalah dalam perkembangannya, baik menyangkut sumberdaya manusia, sarana parsarana maupun kepemimpinannya. Kualitas sebagian besar kepala madrasah juga merupakan salah satu masalah yang masih sedang dihadapi. Proses pengangkatan untuk menjadi kepala madrasah negeri masih didasarkan pada senioritas dan urutan kepangkatan, bukan pada kemampuan manajemen dan potensinya.

Penelitian bertujuan: (1) Menggambarkan penerapan konsep TQM dalam manajemen pendidikan di MTsN Model Brebes; (2) Menggambarkan efektifitas penerapan konsep TQM dalam manajemen pendidikan di MTsN Model Brebes, dan (3) Menemukan dampak positif penerapan konsep TQM terhadap peningkatan kualitas pendidikan di MTsN Model Brebes.

MTsN Model Brebes dengan Visi madrasah adalah: mewujudkan insan yang unggul dalam imtaq dan mampu bersaing di era global dengan berperilaku Islami. Sedangkan misinya adalah: menciptakan pembelajaran yang bernuansa Islami, memberdayakan masjid/musholla sebagai laboratorium keagamaan dan menyelenggarakan kegiatan belajar sekolah berasrama (boarding school).

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi sebagai instrumennya. Analisis data dilakukan dengan empat keabsahan dan keajegan data yang diperlukan dalam suatu penelitian pendekatan kualitatif; yaitu; keabsahan konstruk, triangulasi data, baik triangulasi pengamat, triangulasi teori maupun metode, mengorganisasikan data, melakukan kategorisasi, reduksi data, display serta klasifikasi data, dan akhirnya diinterpretasi dengan pendekatan logika dan dianalisis sesuai dengan kebutuhan, sehingga proses penelitian terus berkembang secara dinamis.

Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: Konsep TQM sesungguhnya relevan dan sesuai untuk diterapkan pada penyelenggaraan pendidikan di MTsN Model Brebes. Karena adanya kesamaan filosofi, prinsip, tujuan dan elemen penunjangnya, yakni fokus pada pelanggan, keterlibatan total, dan perbaikan proses secara berkelanjutan. Hasilnya dapat dikatakan efektif. Hal ini ditandai oleh terpenuhinya indikator-indikator pengukuran madrasah efektif maupun tuntutan konsep TQM itu sendiri. Karena itu berdampak positif dan telah menunjukkan hasil sesuai tujuan konsep TQM, yakni berhasil menciptakan mutu pendidikannya sesuai standar mutu, baik mutu akademik maupun non akademik, diperoleh prestasi-prestasi belajar siswa (lulusan) dengan nilai tertinggi hingga melebihi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM), serta keunggulan-keunggulan lain di bidang akademik maupun non akademik, sehingga benar-benar menjadi magnet school di kalangan masyarakat.

ABSTRACT

Imam Gozali: Implementation Through the concept of TQM in Education Madrasah Model: Studies in MTsN Bradford Model InCentral Java

At present, the condition of most of the madrassas face many problems in its development, both related to human resources, facilities and leadership parsarana. The quality of most of the head of the madrasa is also one of the problems still being facet. The process of appointment to be head of Islamic countries are still based on seniority and rank order,rather than on management capabilities and potensial.

The research objectives: (1) Describe the application of TQM concepts in management education in Bradford MTsN Model, (2) Describe the effectiveness of the application of TQM concepts in management education in MTsN Model Brebes, and (3) Find thepositive impact of the application of TQM concept to improve the quality of education in MTsN Brebes model.

MTsN Brebes with Vision Model madrasah is: create a superiorhuman being in IMTAQ and able to compete in compete in the global era with islwmic behavior. While its mission is: to create a nuanced Islamiclearning, empowering the mosque / prayer room as a laboratoryand conduct religious boarding school learning activities (boardingschool).

The method used in this study is descriptive qualitative, through observation, interview and documentation studies as an instrument. Data analysis was performed with four legality and regularity of data required in a qualitative research approach; namely construct validity, data triangulation, both observer triangulation, triangulation theory and methods, organize data, perform categorization, data reduction, display and data classification, and finally interpreted with logic approach and analyzed in accordance with the requirements, so that the research process continues to evolve dynamically. Genaralisasi process always done with the intent to discover the basic concepts are significant to the issue of research (grounded theory).

The results can be concluded that: The concept of TQM in fact relevant and appropriate for the education in MTsN Model Brebes. Because of the similarity of philosophy, principles, goals and supporting elements, namely customer focus, total involvement, and continuous process improvement. The result can be said to be effective. It is characterized by compliance measurement indicators madrasas and demands effective TQM concept itself. Because it had a positive impact and have shown results as objective concepts of TQM, which succeeded in creating the quality of education according to quality standards, both academic and non academic quality, obtained by learning achievements of students (graduates) with the highest value to exceed the minimum criteria for exhaustiveness (KKM), as well as other advantages in academic and non academic, so it really becomes a magnet school in the community.

الملخص

ﺇﻣﺎﻡﻏﺯﺍﻟﻰ: التنفيذ من خلال مفهوم إدارة الجودة الشاملة في التعليم النموذجي المدارس الدينية : دراسات في نماذج ﺑﺭﺍﺑﻳﺱ في جاوة الوسطى

في الوقت الحالي، وحالة معظم المدارس الدينية تواجه العديد من المشاكل في تنميتها، على حد سواء المتعلقة بالموارد البشرية والمرافق والقيادة. نوعية أكثر من رئيس المدرسة هي أيضا واحدة من المشاكل التي لا تزال تواجهها وتستند تزال عملية التعيين أن يكون رئيس من الدول الإسلامية على الأقدمية والنظام رتبة،بدلا من التركيز على قدرات الإدارة والمحتملة. وتستند تزال عملية التعيين أن يكون رئيس من الدول الإسلامية على الأقدمية والنظام رتبة،بدلا من التركيز على قدرات الإدارة والمحتملة.

هداف البحث: (1) وصف تطبيق مفاهيم إدارة الجودة الشاملة في إدارة صغرى التعليم الثانويفي دولة نموذج برادفورد (2) وصف لفعالية تطبيق مفاهيم إدارة الجودة الشاملة في إدارة صغرى التعليم الثانوي في بر بسى نموذج الدولة،(3)البحث عن الأثر الإيجابي لتطبيق مفاهيم الجودة الشاملة لتحسين نوعية التعليم في المدارس الإعدادية الثانوية نموذج الدولة.فى ﺑﺭﺍﺑﻳﺱ المدرسةالنموذجية الإعدادية الثانويةفي الدولة برادفورد الرؤية المدارسالدينية هو: لتحقيقالإنسان المتفوق يجري في الإيمان والتقوى، وقادرة على المنافسة في عصر العولمة معالسلوك الإسلامي. في حين أن مهمتها هي: لخلق التعلم دقة الإسلامية، وتمكين الغرفة المسجد / صلاة كمختبر وتنظيم أنشطة التعلم المدرسة الداخلية( مدرسة داخلية)

الطريقة التي استخدمت في هذه الدراسة هو نوعي وصفي ، من خلال دراسات الملاحظة ، والمقابلة والوثائق كأداة. وأجري تحليل البيانات مع أربع الشرعية وانتظام البيانات المطلوبة في نهج البحث النوعي ، وهي بناء صحة البيانات التثليث ، سواء التثليث المراقب ، ونظرية التثليث والطرق ، وتنظيم البيانات وإجراء تصنيف ، والحد من البيانات ، وعرض وتصنيف البيانات ، وأخيرا تفسر مع نهج المنطق وتحليلها وفقا للمتطلبات ، حتى أن عملية البحث لا تزال تتطور بشكل ديناميكي. ﺗﻌﻣﻳﻡ عملية فعلت دائما مع نية لاكتشاف المفاهيم الأساسية هي كبيرة لمسألة البحث (نظرية الارض).

يمكن أن تكون النتائج التي خلصت : إن مفهوم إدارة الجودة الشاملة في الواقع ذات الصلة والملائمة للتعليم في ﺑﺭﺍﺑﻳﺱ النموذجي. بسبب التشابه في الفلسفة والمبادئ والأهداف والعناصر الداعمة ، وهي تركز العملاء ، والمشاركة الكاملة ، وتحسن عملية مستمرة. ويمكن القول نتيجة لتكون فعالة. يتميز مؤشرات قياس الامتثال المدارس ومطالب فعالة مفهوم إدارة الجودة الشاملة نفسها. لأنها أثر إيجابي وأظهرت النتائج على النحو المفاهيم هدف إدارة الجودة الشاملة ، والتي نجحت في خلق نوعية التعليم وفقا لمعايير الجودة ، والجودة الأكاديمية على حد سواء الأكاديمية وغير الحكومية ، التي تم الحصول عليها عن طريق التعلم إنجازات الطلاب (الخريجين) وفقا لأعلى قيمة تتجاوز الحد الأدنى من المعايير للتأكد من اكتمالها (ﻙﻙﻡ) فضلا عن المزايا الأخرى في الأكاديمية وغير الأكاديمية ، لذلك يصبح حقا مدرسة المغناطيس في المجتمع.

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan taufik dan hidayah-Nya, tesis ini selesai penulis susun sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Magister Pendidikan Islam (MPd.I) pada Program Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon.

Dalam menyusun tesis ini, penulis banyak mendapat bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu proses penelitian tesis ini hingga terwujud. Secara khusus ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada:

1. Prof. Dr. H. Maksum, MA; Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon beserta para para Pembantu Rektor,

2. Prof. Dr. H. Jamali Sahrodi, M.Ag.; Direktur Program Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon beserta para Asisten Direktur dan segenap staf.

3. Prof. Dr. H. Abdus Salam Dz. MM. dan Dr. H. Ahmad Asmuni, MA selaku Pembimbing I dan II dan penyusunan Tesis ini,

Cirebon,

Imam Gozali

NIM: 505910074

DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN …………………………………………………

ii

LEMBAR PERSETUJUAN …………………………………………………

iii

PERNYATAAN KEASLIAN ………………………………………………

iv

NOTA DINAS ………………………………………………………………

v

ABSTRAK …………………………………………………………………

vi

ABSTRACT ………………………………………………………………..

vii

KATA PENGANTAR …………………………………………………….

viii

DAFTAR ISI ………………………………………………………………

ix

DAFTAR TABEL …………………………………………………………

x

BAB I

PENDAHULUAN

1

A. Latar Belakang Masalah ……………………………………..

1

B. Perumusan Masalah ………………………………………….

10

C. Tujuan Penelitian ……………………………………………

10

D. Manfaat Hasil Penelitian …………………………………….

11

E. Kerangka Konseptual ………………………………………..

11

BAB II

TOTAL QUALITY MANAGEMENT DAN PENDIDIKAN MADRASAH

17

A. Konsep Total Quality Management (TQM)…………………

17

1. Pengertian………………………………………………..

17

2. Tujuan TQM dalam Pendidikan…………………………..

25

B. Konsep Mutu…………………………………………………

45

C. Hakekat Peningkatan Mutu Madrasah……………………….

49

1. Implementasi Konsep Mutu Cara Deming Dalam Pendidikan

55

2. Konsep TQM Dalam Pendidikan Islam……………………

64

3. Konsep TQM Dalam Pendidikan Islam……………………

72

D. Hasil Penelitian Terdahulu…………………………………….

81

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

84

A. Obyek Penelitian ……………………………………………..

84

B. Metode Penelitian…………………………………………….

89

C. Prosedur Pengumpulan Data ………………………………….

90

1. Sasaran Penelitian …………………………………………..

90

2. Sumber Data ………………………………

90

3. Alat Bantu pengumpulan Data ……………………………

97

F. Analisis Data …………………………………………………

98

BAB IV

DAMPAK PENERAPAN KONSEP TQM PADA MADRASAH MODEL………………………………………………………….

106

A. Penerapan Konsep TQM Pada MTsN Model Brebes Jawa Tengah ……………………………………………………….

106

B. Efektifitas Penerapan Konsep TQM Pada MTsN Model Brebes

135

C. Dampak Positif Penerapan Konsep TQM Terhadap Peningkatan Kualitas Pendidikan di MTsN Model Brebes Jawa Tengah….

179

BAB V

PENUTUP

188

A. Kesimpulan ……………………………………………………

188

B. Rekomendasi ………………………………………………….

190

DAFTAR PUSTAKA ……………………………………………

191

LAMPIRAN-LAMPIRAN